Optimalisasi Tumbuh Kembang Bayi dengan Stimulasi melalui Pijat Bayi

Authors

  • Cahyaningrum Universitas Ngudi Waluyo
  • Hardyani Universitas Ngudi Waluyo

DOI:

https://doi.org/10.35473/ijce.v6i1.3176

Abstract

Infancy is a golden period of growth and development, so optimal quality of growth and development is very important. Baby massage has various benefits such as increasing the frequency of breastfeeding, increasing the baby's weight, making the baby more relaxed, making sleep deeper and longer and can even increase immunity. baby's body. Furthermore, when parents massage their babies independently, at the same time the parents also provide auditory stimulation (hearing, by inviting the baby to talk while being massaged), visual stimulation (sight, by making eye contact while massaging) and so on. so that the bond between parent and baby becomes stronger. Based on this situation, we carried out community service activities about the importance of knowing baby massage and its various benefits, targeting parents who have babies aged 0-12 months. It is hoped that this activity can become a forum. in increasing parents' knowledge and skills in carrying out baby massage independently at home. After the service was carried out, all respondents or 10 (100%) answered correctly about the meaning of baby massage, the benefits of baby massage and when is the right time to do a baby massage, 10 respondents (100%) answered correctly about when massage can be done, 9 respondents (85.7%) answered correctly about contraindications for infant massage. Respondents understood baby massage techniques and began to do and practice them independently at home with video guidance on baby massage techniques provided by the community service team.

 

ABSTRAK

                Masa bayi adalah masa keemasan dalam pertumbuhan dan perkembangan, sehingga kualitas tumbuh kembang yang optimal sangatlah penting.. Pijat bayi memiliki berbagai manfaat seperti meningkatkan frekuensi menyusu, meningkatkan berat badan bayi, membuat bayi lebih relaks, membuat tidur lebih lelap dan lama bahkan dapat meningkatkan kekebalan tubuh bayi. Lebih jauh lagi, ketika orang tua memijat bayinya secara mandiri, pada saat yang sama orang tua juga melakukan stimulasi auditory (pendengaran, dengan mengajak bayi bicara saat dipijat), stimulasi visual (penglihatan, dengan mengadakan kontak mata saat memijat) dan lain-lain, sehingga ikatan (bonding) antara orang tua dan bayi semakin erat. Berdasarkan situasi tersebut, maka kami melakukan kegiatan pengabdian masyarakat tentang pentingnya mengenal pijat bayi beserta beragam manfaatnya dengan sasaran orang tua yang memiliki bayi usia 0-12 bulan. Diharapkan dengan kegiatan ini dapat menjadi wadah. dalam meningkatkan pengetahuan dan keterampilan orang tua dalam melakukan pijat bayi secara mandiri di rumah. Setelah di lakukan pengabdian, Seluruh responden atau  10 (100%) menjawab dengan benar tentang pengertian pijat bayi manfaat pijat bayidan  kapan waktu yang tepat untuk dilakukan pijat bayi sebanyak 10 responden (100%) menjawab dengan benar tentang kapan pemijatan dapat dilakukan, sebanyak 9 responden (85,7%) menjawab dengan benar tentang kontraindikasi dari pijat bayi. Respasponden memahami teknik pijat bayi dan mulai melakukan dan mempraktekkan secara mandiri di rumah dengan panduan video teknik pijat bayi yang diberikan tim pengabdian

References

Chamida, Atien N. (2018). Pentingnya Stimulasi Dini Bagi Kenaikan berat badan Otak Anak. Yogyakarta: Jurusan Pendidikan Luar Biasa UNY

Dewi, Caroline. 2022. Tahapan Tumbuh Kembang Anak Sejak Dini Agar Optimal.https://www.nutriclub.co.id/artikel/tumbuh-kembang/0-3bulan/mengoptimalkan-tumbuh-kembang

Fida, M. 2012. Pengantar Ilmu Kesehatan Anak. Jakarta: D-Medika

Fitriani, S. (2011). Promosi Kesehatan. Cetakan 1. Yogyakarta: Graha Ilmu

Johar, S. A. 2020. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Terhadap Sikap Ibu Tentang Pijat Bayi di Kelurahan Tiyaran Kecamatan Bulu Kabupaten Sukoharjo. Placentum Jurnal Ilmiah Kesehatan dan Aplikasinya, Vol.8(1) 2020

Kusmiyati. 2013. Tiga Kebutuhan Dasar Anak: Asuh, Asih, Asah. Liputan 6.com

Mauliddina, A. 2011. Pengaruh Pendidikan Kesehatan Pijat Bayi TerhadapPengetahuan, Sikap dan Perilaku Melaksanakan Pijat Bayi di Wilayah Puskesmas Mlati 1 Sleman. STIKES ‘Aisyiyah Yogyakarta.

Prasetyono. 2013. Buku Pintar Pijat Bayi. Yogyakarta: Buku Biru

Putri, A. 2010. Pijat dan Senam Untuk Bayi dan Balita: Panduan Praktis Memijat Bayi dan Balita. Yogyakarta: Brilliant Offset

Rambe, K. S. 2019. Pengaruh Pijat Bayi Terhadap Kualitas Tidur Bayi Umur 0-6 Bulan Di Desa Pasar Latong Kecamatan Lubuk Barumun Kabupaten Padang Lawas Tahun 2019. Jurnal Ilmiah Simantek.

Riskasani, R. 2012. Cara Mudah dan Aman Pijat Bayi. Jakarta: Dunia Sehat

Roesli, U. 2013. Pedoman Pijat Bayi. Jakarta: Pustaka pembangunan Swadaya Nusantara

Ronald, H. S. 2011. Pedoman & Perawatan Balita Agar Tumbuh Sehat dan Cerdas. Bandung: Nuansa Aulia

Santi, E. 2012. Buku Pintar Pijat Bayi Untuk Tumbuh Kembang Optimal Sehat dan Cerdas. Yogyakarta: Pinang Merah

Downloads

Published

2024-05-31

How to Cite

Cahyaningrum, & Hardyani. (2024). Optimalisasi Tumbuh Kembang Bayi dengan Stimulasi melalui Pijat Bayi. INDONESIAN JOURNAL OF COMMUNITY EMPOWERMENT (IJCE), 6(1), 70–74. https://doi.org/10.35473/ijce.v6i1.3176