ANALISIS KETERAMPILAN MENULIS RINGKASAN MELALUI METODE PEMBELAJARAN DRILL DI KELAS III SD NEGERI KEMBANG 01 KABUPATEN
DOI:
https://doi.org/10.35473/dwijaloka.v1i1.1581Abstract
Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah keterampilan menulis ringkasan siswa yang rendah. Hal ini disebabkan karena siswa kurangnya minat siswa, penguasaan kosakata, media dan strategi pembelajaran yang digunakan kurang menarik, kurangnya kegiatan latihan menulis ringkasan, kurangnya rasa percaya diri siswa untuk bertanya apabila mengalami kesuslitan. Solusi yang ditawarkan oleh peneliti adalah supaya metode drill dijadikan sebagai salah satu alternatif guru dalam meningkatkan keterampilan menulis ringkasan. Permasalahan dalam penelitian ini adalah Bagaimana keterampilan menulis ringkasan peserta didik kelas III melalui metode pembelajaran drill di SDN Kembang 01. Tujuan dalam penelitian ini adalah adalah untuk menganalisis keterampilan menulis ringkasan peserta didik kelas III melalui metode pembelajaran drill di SDN Kembang 01. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif. Populasi penelitian adalah kelas III SDN Kembang 01 yang terdiri dari 23 siswa. Subyek penelitian adalah 14 siswa kelas III SDN Kembang 01 tahun pelajaran 2020-2021. Data dalam penelitian ini diperoleh melalui dokumentasi, observasi, dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa melalui metode pembelajaran drill keterampilan menulis ringkasan di kelas III SDN Kembang 01 mengalami peningkatan yang dapat dilihat berdasarkan daftar nilai keterampilan menulis ringkasan sebelum dan sesudah penerapan metode drill. Kesimpulannya, bahwa melalui metode pembelajaran drill keterampilan menulis ringkasan di kelas III SDN Kembang 01 meningkat. Berdasarkan hasil penelitian ini saran yang dapat disampaikan adalah supaya metode drill dapat digunakan sebagai salah satu alternatif guru dalam meningkatkan keterampilan menulis.
Kata Kunci: keterampilan menulis, ringkasan, metode drill
ÂReferences
Anselm, Strauss dan Juliet Corbin. (2003). “Dasar-dasar Penelitian Kualitatifâ€. Yogyakarta : Pustaka Belajar.
Dalman.2013. Keterampilan menulis. Jakarta : Rajawali Pers
Keraf, G. (1994). Komposisi. Jakarta: Nusa Indah.
Moh. Nazir. 1988. Metodologi Penelitian. Jakarta: Ghalia Indonesia.Nana Sudjana. 2005. Dasar-Dasar Proses Belajar Mengajar. Sinar Baru Algesindo. Bandung
Roestiyah, N. K. (2012). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Rineka Cipta.
Sugiono, 2016. Metode Penelitian Kuantiitatif, Kualitataif, R&D. Bandung : IKAI
Sugiyono (2015). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta
Published
Issue
Section
License
Copyright notice:
- Authors retain copyright and grant the journal right of first publication with the work simultaneously licensed under a Creative Commons Attribution License that allows others to share the work with an acknowledgement of the work's authorship and initial publication in this journal.
- Authors are able to enter into separate, additional contractual arrangements for the non-exclusive distribution of the journal's published version of the work (e.g., post it to an institutional repository or publish it in a book), with an acknowledgement of its initial publication in this journal.
- Authors are permitted and encouraged to post their work online (e.g., in institutional repositories or on their website) prior to and during the submission process, as it can lead to productive exchanges, as well as earlier and greater citation of published work (See The Effect of Open Access)