NILAI-NILAI PENDIDIKAN KARAKTER PADA FILM TAARE ZAMEEN PAR

Authors

  • UKHTI AULIA IZZATI Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang
  • ROFIAN ROFIAN Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang
  • M. ANIQ KHAIRUL BASYAR Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang

DOI:

https://doi.org/10.35473/dwijaloka.v3i3.1928

Abstract

Latar belakang yang mendorong penelitian ini adalah semakin merosotnya karakter yang dimiliki oleh anak-anak bangsa sekarang. langkah-langkah alternatif untuk mengatasi kemrosotan karakter yaitu dengan menggunakan media film. Tayangan televisi adalah salah satu aspek yang mempengaruhi pendidikan karakter. Salah satu film yang dijadikan objek adalah serial film Taare Zameen Par. Fokus permasalahan dalam penelitian ini adalah nilai pendidikan karakter apa saja yang terdapat pada film Taare Zameen Par?. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui nilai-nilai pendidikan karakter yang terdapat dalam film Taare Zameen Par. Jenis penelitian ini adalah penelitian kualitatif dengan analisis deskriptif. Sumber data peneltian berasal dari film Taare Zameen Par. Data yang digunakan dalam penelitian adalah gambaran adegan dan tindakan yang menggambarkan nilai-nilai pendidikan karakter pada film Taare Zameen Par. Data tersebut diperoleh melalui observasi/pengamatan, wawancara, dokumentasi, dan studi pustaka. Observasi/pengamatan dilakukan dengan mengamati secara lebih mendalam seluruh gambaran adegan dan tindakan yang dilakukan para tokoh film Taare Zameen Par. Hasil penelitian adalah bahwa film Taare Zameen Par mengandung sepuluh nilai karakter, yaitu displin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, menghargai prestasi, bersahabat/komunikatif, peduli sosial, tanggung jawab, dan percaya diri. Kesepuluh nilai karakter tersebut muncul dalam gambaran adegan dan tindakan yang dilakukan para tokoh film Berdasarkan hasil penelitian tersebut, saran yang dapat disampaikan adalah agar film Taare Zameen Par dapat digunakan sebagai salah satu cara untuk mengenalkan dan menanamkan nilai-nilai pendidikan karakter pada anak. 

Kata Kunci: Nilai, Pendidikan Karakter, Film Taare Zameen Par

Author Biographies

UKHTI AULIA IZZATI, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

ROFIAN ROFIAN, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

M. ANIQ KHAIRUL BASYAR, Fakultas Ilmu Pendidikan, Universitas PGRI Semarang

Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian. Jakarta: PT Rineka Cipta

Fitriyana, Moh Aniq. KHB, dan Sukamto, 2020. Analisis Nilai Karakter Pada Lagu Anak

dalam Buku Siswa Kurikulum 2013 SD/MI Kelas 1 Tema 2 Kegemaranku. Jurnal

Dwijaloka, Volume I, Nomor 3, November 2020

Gunawan, Heri. 2014. Pendidikan Karakter: Konsep Dan Implementasi. Bandung: Alfabeta

Kesuma, D., Cepi, T., & Johar, P. (2012). Pendidikan Karakter. Bandung: PT Remaja

Rosdakarya.

Meiyani, K., Damayanti, A. T., & Rofian, (2019). Analisis Nilai-Nilai Karakter Dalam

Pembelajaran Ekstrakurikuler Drum Band. Indonesia Journal Of Education

Research and Review, Volume 2, Nomor 2, Juli 2019.

Moleong, J Lexy. 2013. Metodologi Penelitian Kualitatif. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Samani, Muchlas dan Hariyanto. 2011. Konsep dan Model Pendidikan Karakter. Bandung:

Remaja Rosdakarya

Sugiyono. 2015. Memahami Penelitian Kualitatif. Bandung: Alfabeta.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 23. Sistem Pendidikan Nasional.2003

Yaumi, M. 2014. Pendidikan Karakter : Landasan, Pilar dan Implementasi. Jakarta:

Prenadamedia Group.

Zubaedi. 2011. Desain Pendidikan Karakter : Konsepsi dan Aplikasinya dalam Lembaga

Pendidikan. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.

Published

2022-09-30

Issue

Section

Articles