Literature Review :Penanganan Non Farmakologi dengan Buah dan Sayur untuk Anemia pada Ibu Hamil
Abstract
Anemia during pregnancy is a global public health challenge facing the world today, especially in developing countries. Anemia of pregnancy is one of the causes of maternal mortality. Anemia in pregnant women also affects the fetus which results in the birth of babies with low birth weight which can increase the percentage of morbidity/morbidity in babies. The purpose of this literature review is to determine non-pharmacological treatment with fruits and vegetables for anemia in pregnant women. The literature review was conducted by searching articles using Google Scholar with the keywords "treating anemia", "anemia in pregnancy", "complementary therapy". There are 5 articles, all articles are reviewed with respect to the title that is considered appropriate. The results of a review of 5 journal articles indicate that the handling of anemia in pregnant women is not only pharmacological but can be done non-pharmacologically, namely by giving beets, Ambon bananas, bananas, spinach juice, long beans and carrots
Abstrak
Anemia selama kehamilan adalah tantangan kesehatan publik global yang dihadapi dunia saat ini, terutama di negara berkembang. Anemia kehamilan merupakan salah satu penyebab dalam kematian/mortalitas pada ibu. Anemia pada ibu hamil juga berpengaruh pada janin yang berakibat pada kelahiran bayi dengan berat lahir rendah yang dapat meningkatan persentase kesakitan/morbiditas pada bayi. Tujuan dari literature review ini untuk mengetahui penanganan non farmakologi dengan buah dan sayur untuk anemia pada ibu hamil. Literature review dilakukan dengan menelusuri artikel menggunakan Google Scholar dengan kata kunci "penanganan anemia", "anemia pada kehamilan", "terapi komplementer". Terdapat 5 artikel, keseluruhan artikel dilakukan review sehubungan dengan judul yang dianggap sesuai. Hasil penelitian dari 5 artikel jurnal menunjukkan bahwa penanganan anemia pada ibu hamil tidak hanya secara farmakologi tetapi dapat dilakukan secara non farmakologi yaitu dengan pemberian buah bit, buah pisang ambon, buah pisang mas, jus bayam, kacang panjang dan wortel.
References
Cholil, (2017). Pengaruh Pemberian Buah Pisang Mas (Musa acuminata C.) Terhadap Eritrosit, Hemoglobin, Dan Hematokrit Pada Mencit yang Anemia. Skripsi. Politeknik Kesehatan Kemenkes Surabaya.
Dewita, Henniwati. (2020). Jus Bit Merah (Beta Vulgaris L.) Bermanfaat Meningkatkan Kadar Hemoglobin Ibu Hamil Dengan Anemia.
Eka Bintari Chendriany., (2021). Pengaruh Pemberian Jus Buah Naga Terhadap Kadar Hb Pada Ibu Hamil Trimester III Dengan Anemia Di UPTD Puskesmas Taktakan Serang – Banten. Journal for Quality in Women's Health Vol. 4 No. 1 Maret 2021.
Nursela. et al,. (2021). Pemberian Buah Bit Terhadap Kenaikan Kadar HB Ibu Hamil.Jurnal Kebidanan Malahayati vol. 7 nomor 2, april 2021.
Nurul Amalina. Ayu Jumai Sari (2021) Pengaruh rebusan kacang panjang dan wortel terhadapat peningkatan kadar HB trimester III. Vol. 2, No3 (november,2020)
Ortiz L, et al,(2017). Use of Banana (Musa acuminata Colla AAA) Peel Extract as an Antioxidant Source in Orange Juices. Plant Foods Hum Nutr.
Prastika, D. A., Setiani, O., dan Sumarni, S. (2016). Pengaruh Konsumsi Daun Kacang Panjang terhadap Peningkatan Kadar Hemoglobin pada Ibu Hamil TM II dengan Anemia di Wilayah Kerja Puskesmas Polanharjo Kabupaten Klaten. Semarang: Kementerian Kesehatan Politeknik Kesehatan Semarang Jurusan Kebidanan.
Rahma Kusuma Dewi,(2017). Pengaruh konsumsi buah pisang ambon terhadap anemia pada ibu hamil trimester I di Wilayah kerja Puskesmas Balowerti. Jurnal kesehatan MAKIA, Vol 4 No.1 Februari 2017.
Ristu Wiyani., Pengaruh Konsumsi Buah pisang ambon (Musa Paradisiaca var Sapientum Linn) terhadap anemia pada ibu hamil trimester 1. Jurnal Darul Azhar Vol 6, No.1 Agustus 2018 – Januari 2019.
Safitri. et al. (2019). Pengaruh Pemberian Buiah Pisang Mas Terhadap Peningkatan Kadar Hb Pada Ibu Hamil Trimester III. Jurnal kebidanan Vol. 5 nomor 2 oktober 2019.
Setyaningsih,W.(2017) Pengaruh Jus Kacang Panjang Terhadap Kadar HB pada ibu hamil di wilayah kerja Puskesmas Mlati II Sleman. Universitas Aisyiyah Yogyakarta 2017
Setyiyaningsih, S., Widayati , W.,& Kristiningrum,W. (2020) Kefektifan jus buah bit dan lemon dalam kenaikan kadar HB pada ibu hamil. Jurnal kebidanan Mahayati,6(1)71-76
Sunarjono, Hendro. (2015). Bertanam 36 Jenis Sayuran. Jakarta: Penebar Swadaya