Hubungan Durasi Penggunaan Gadget Dengan Mental Emosional Anak Usia Prasekolah

Authors

  • Violita Siska Mutiara STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Yulita Elvira Silviani STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Ida Rahmawati STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu
  • Nur Okto Ferianty STIKES Tri Mandiri Sakti Bengkulu

Keywords:

Gadget, mental emosional anak, pra-sekolah

Abstract

Excessive use of gadgets in children will have a negative impact because it can reduce concentration and increase children's dependence. This study aims to study the relationship between the duration of the use of gadgets and the emotional mentality of preschool children in TK “Xâ€, Bengkulu City. This research is a quantitative study with an analytical survey design using a cross sectional research design. The population in this study were all parents or guardians of students who have preschool children in classes B1, B 2, B 3 as many as 54 children. Sampling in this study using the total sampling technique. Collecting data in this study using primary data from distributing questionnaires directly with parents or guardians of students. The data analysis technique use Chi-Square (χ2) statistical test. To know the closeness of the relationship was used statistical test Contingency Coefficien (C). The results obtained: Of the 54 there are 32 mothers have children with normal emotional mentality; 33 mothers have children using gadgets with abnormal duration (> 2 hour / day); There is a significant relationship between the duration of gadget usage and the emotional mental state of preschoolers at TK X Kota Bengkulu in the moderate relationship category. It is hoped that the school will be able to coordinate with the parents of students to increase the understanding of parents about the effect of using gadgets for child development.

Abstrak

Penggunaan gadget yang berlebihan pada anak akan berdampak negatif karena dapat menurunkan daya konsentrasi dan meningkatkan ketergantungan anak. Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari hubungan durasi penggunan gadget dengan mental emosional anak usia prasekolah di TK “Xâ€Â  Kota Bengkulu. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif dengan desain Survey Analitik yang menggunakan rancangan penelitian Cross Sectional. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh Orang Tua atau Wali Murid yang mempunyai anak usia prasekolah di kelas B1, B 2, B 3  sebanyak 54 orang anak. Pengambilan sampel dalam penelitian ini menggunakan teknik Total Sampling. Pengumpulan data dalam penelitian ini yaitu menggunakan data  primer dari penyebaran kuesioner langsung dengan orang tua atau wali murid. Teknik analisis daa menggunakan uji statistic Chi-Square (χ2). Untuk mengetahui keeratan hubungan digunakan Contingency Coefficient (C). Hasil penelitian didapatkan: Dari 54 terdapat 32 (59,3%) ibu memiliki anak dengan mental emosional normal; 33 (61,1%) ibu memiliki anak menggunakan gadget dengan durasi tidak normal (> 2 jam/hari); Ada hubungan yang signifikan antara durasi penggunaan gadget dengan mental emosional anak usia prasekolah di TK “Xâ€Â  Kota Bengkulu kategori hubungan sedang. Diharapkan kepada pihak sekolah untuk dapat melakukan koordinasi dengan orang tua murid untuk meningkatkan pemahaman Orang Tua tentang pengaruh penggunaan gadget bagi perkembangan anak.

References

Chandra, A. (2013) Balita Ini Sakit akibat Kecanduan Ipad, Kompas.

Chusna, P. A. (2017) ‘Pengaruh media gadget pada perkembangan karakter anak’, Dinamika Penelitian : Media Komunikasi Sosial Keagamaan, 17(2), pp. 316–330.

Delima, R., Arianti, N. K. and Pramudyawardani, B. (2015) ‘Hubungan Pola Asuh Orang Tua Dalam Penggunaan Gadget’, Jurnal Teknik Informatika dan Sistem Informasi, 1(1).

Hurlock, E. B. (2015) Psikologi perkembangan : suatu pendekatan sepanjang rentang kehidupan. Jakarta: Erlangga.

IDAI. (2014) Keamanan Menggunakan Internet bagi Anak. Available at: https://www.idai.or.id/ artikel/seputar-kesehatan- anak/keamanan-menggunakan- internet-bagi-anak

IDAI. (2016) Tumbuh Kembang Anak dan Remaja. Jakarta: Sagung Seto

IDAI (2017) Update in child neurology: Everything you should know about motor and movement problems in children.

Istiqomah, S. N. and Lisiswanti, R. (2017) ‘Dampak Eksposur Layar Monitor Terhadap Gangguan Tidur Dan Tingkat Obesitas Pada Anak Anak The Effect of Screen Time Exposure in Sleep Disorder and Obesity Level on Children’, Majority, 6(2), pp. 72–77.

Mulyantari, A. I. et al. (2019) ‘Hubungan Kebiasaan Penggunaan Gadget dengan Status Mental Emosional pada Anak Usia Prasekolah’, Jurnal Integrasi Kesehatan & Sains, 1(1), pp. 10–15. doi: 10.29313/jiks.v1i1.4213.

Novitasari, W. and Khotimah, N. (2016) ‘Dampak penggunaan gadget terhadap interaksi sosial anak usia 5-6 tahun’, Jurnal PAUD Teratai, 05(03), pp. 182–186.

Setiadi, I. (2012) Psikologi Positif: Pendekatan Saintifik Menuju Kebahagiaan. Jakarta: Gramedia Pustaka Utama.

Shenoda, S. et al. (2018) ‘The effects of armed conflict on children’, Pediatrics, 142(6). doi: 10.1542/peds.2018-2585.

WHO. (2017) Global Strategy for Women’s, Children’s and Adolescents Health 2016-2030. Available at: http://www.who.int/life-course/ publications/global-strategy- 2016-2030/en/

Published

2020-12-17