Keefektifan CIRC Melalui Video Animasi Terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Dengan Motivasi Sebagai Variabel Moderating

Authors

  • Kartika Yuni Purwanti Universitas Ngudi Waluyo
  • Lisa Virdinarti Putra Universitas Ngudi Waluyo

DOI:

https://doi.org/10.35473/jnct.v2i2.293

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalis keefektifan Model CIRC melalui Video Animasi terhadap Kemampuan Membaca Pemahaman Siswa dengan Motivasi sebagai Variabel Moderating Jenis penelitian ini adalah penelitian eksperimen dengan rancangan eksperimen factorial design. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Terdapat perbedaan motivasi siswa, kelas eksperimen dan kelas kontrol. Hal ini dibuktikan dengan rata-rata motivasi belajar siswa kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol (87,00 > 79,00). (2) Ada perbedaan membaca pemahaman menyimpulkan isi cerita anak antara siswa yang mendapat pembelajaran dengan model CIRC dengan video animasi dengan yang tidak. Hal ini dapat dibuktikan dari hasil analisis uji dua pihak menggunakan SPSS versi 23 diperoleh data untuk kompetensi membaca pemahaman menyimpulkan isi cerita anak berdasarkan daftar distribusi t diperoleh thitung > t tabel (2,836 > 1,960) dan taraf signifikansinya sebesar 0,005 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa Ho ditolak dan Ha diterima. Artinya ada perbedaan kompetensi membaca pemahaman menyimpulkan isi cerita anak antara kelas eksperimen dan kontrol.  (3) Model CIRC dengan video animasi lebih efektif dalam meningkatkan motivasi dan kemampuan membaca pemahaman siswa. Hal ini dibuktikan dengan uji t yang menunjukkan bahwa taraf signifikansi < 0,05 yaitu 0,00 < 0,05, maka ð»ð‘Ž diterima. (4) Tidak terdapat interaksi antara motivasi dengan hasil belajar dalam kelas eksperimen dan kontrol. Hasil uji F yang menunjukkan bahwa baik model CIRC dengan video animasi dan CIRC saja dengan motivasi secara bersama-sama mempengaruhi hasil belajar. Akan tetapi, hasil uji signifikansi parameter individual (uji t statistik), taraf signifikansi lebih dari 0,05, jadi dapat disimpulkan bahwa motivasi bukan merupakan variabel moderator.

 

Kata kunci: CIRC, Video Animasi, Membaca Pemahaman, Motivasi

Author Biographies

Kartika Yuni Purwanti, Universitas Ngudi Waluyo

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

Lisa Virdinarti Putra, Universitas Ngudi Waluyo

Pendidikan Guru Sekolah Dasar

References

Hamdani. 2010. Strategi Belajar Mengajar. Bandung: Pustaka Setia.

Murtono. 2012. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif CIRC, JIGSAW, dan STAD terhadap Keterampilan Membaca Ditinjau dari Keampuan Logika Berbahasa. Disertasi: PascaSarjana Universitas Sebelas Maret.

National Reading Panel. 2000. Report of National Reading Panel Teaching Children to Read: An Evidence-Base Assessment of the Scientific Research Literature on Reading and Its Implications for Reading Instruction. Rockville, MD: National Institute of Child Health and Human Development.

PIRLS. 2013. Highlights from PIRLS 2011: Reading achievement of U.S. fourth grade students in an international context. Available online at http//nces.ed.gov/pubs2013/20130 1rev.pdf [accessed 12/01/2016]

PISA. 2012. National Center For Education Statistics, PISA 2012 Result. Available online at http://www.nces.ed.gov/surveys/pisa/pisa2012 [accessed 12/01/2016]

Purwanti, Kartika Yuni. 2018. Peran Motivasi pada Pembelajaran Mind Mapping untuk Meningkatkan Kreativitas Siswa. Prosiding Seminar Nasional dan Workshop Hardiknas FKIP UKSW 2018, dalam https://callforpapers.uksw.edu/index.php/semnas_hardiknas/semnas_2018/paper/view/527/303, 237-243.

Somadayo, Samsu. 2011. Strategi dan Teknik Pembelajaran Membaca,. Yogyakarta: Graha Ilmu.

Sumantri,Mulyani dan Syaodih, Nana. 2007. Perkembangan Peserta Didik. Jakarta:Universitas Terbuka.

Trianto. 2007. Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher.

Zuchdi, Darmiyati. 2001. Strategi Meningkatkan Kemampuan Membaca. Yogyakarta: UNY Press.

Published

2019-12-18

Issue

Section

Articles